Resep Semprit Kanji Keju
Cara Membuat Semprit Kanji Keju
Bahan-bahan
- 300
gr tepung kanji (berat setelah disangrai)
- 230
gr blueband cake n cookies
- 150
gr gula halus
- 3
butir kuning telur
- 50
gr maizena
- 50
gr terigu segitiga
- 40
gr susu bubuk
- secukupnya vanili
- 100
gr keju cheddar parut
- Toping/Hiasan
:
- secukupnya Sukade
Langkah
- Sangrai
tepung kanji sekitar 350 gr bersama daun pandan sambil diaduk-aduk hingga
daun padan layu dan agak mengering, Dinginkan. Tmbang sebanyak 300 gr
- Campur
dan ayak kanji, maizena, susu bubuk dan terigu. sisihkan
- Kocok
margarin dan gula hingga lembut (+/- 3 menit) Masukkan vanili dan kuning
telur satu per satu sambil dikocok rata.
- Masukkan
keju, aduk rata. Masukkan tepung secara bertahap. Aduk rata dengan spatula
- Masukkan
adonan ke dalam piping bag yang telah diberi spuit. Semprotkan ke loyang.
Beri hiasan
- Oven
hingga matang dan kering.
ConversionConversion EmoticonEmoticon