Puding Busa Pandan Vla Keju


Cara Membuat Puding Busa Pandan Vla Keju

Puding Busa Pandan Vla Keju

Bahan-bahan

  1. Bahan Vla Keju :
  2. 100 gr gula pasir
  3. 80 gr keju cheddar parut
  4. 600 ml susu cair full cream
  5. 1 butir kuning telur
  6. 3 sdm tep.maizena, larutkan dengan 2 sdm air
  7. Bahan Agar2 :
  8. 1 bks agar2 plain
  9. 115 gr gula pasir
  10. 650 ml air
  11. Secukupnya perasa pandan
  12. Bahan Busa :
  13. 1 butir putih telur
  14. 10 gr gula pasir
  15. Keju cheddar parut secukupnya untuk topping

Langkah :

  1. Masak susu, keju & gula hingga larut
  2. Masukkan kuning telur, aduk2 hingga rata
  3. Masukkan larutan tep.maizena, aduk2 kembali hingga mengental
  4. Angkat, dinginkan
  5. Tuang adonan vla ke dalam cup/wadah 3/4 bagian
  6. Masak bahan agar2 seperti membuat agar2 pada umumnya seperti di kemasan
  7. Sambil masak agar, mixer putih telur dengan kecepatan tinggi. Masukkan gula ditengah pengocokan, kocok kembali hingga putih & kaku
  8. Setelah adonan agar masak & adonan busa sudah kaku, kecilkan kecepatan mixer paling rendah & tuang adonan agar2, kocok hingga adonan rata
  9. Bila sudah rata, tuang adonan puding busa ke dalam cup/wadah yg sudah diisi vla keju tadi, lakukan hingga adonan habis. Dinginkan
  10. Bila sudah dingin, beri topping keju parut sesuai selera. Tutup wadah & simpan di kulkas agar lebih nikmat saat disantap. Selamat mencoba 
Previous
Next Post »